Pesta Pernikahan di Alam,Lebih Romantis! - TAWANITA
Headlines News :

Pesta Pernikahan di Alam,Lebih Romantis!

Update TAWANITAKamis, 07 Juni 2012 | 23.55

Tawanita - Merencanakan hari bahagia Anda bersama pasangan namun bosan dengan gedung atau hall untuk tempat pernikahan?

Tempat yang menyatu dengan alam bisa menjadi pilihan. Suasananya sejuk dan lebih berkesan.

Berikut ide tempat- tempat romantis yang bisa dipilih. Keindahan pantai yang cocok untuk acara sore atau malam, hamparan pemandangan sawah yang hijau, atau kesejukan hutan yang dapat mengistirahatkan mata dari hiruk- pikuk suasana kota.
Silahkan mengikat janji di sini.


1. The Champaca Wedding Chapel, Hotel Padma, Bandung
Kapel mungil ini memiliki dinding kaca bening di pinggir bukit Ciumbeleuit yang dikelilingi hutan kecil. Sebagian pelatarannya terbuka. Kapel ini sangat tepat untuk dijadikan tempat melangsungkan upacara pernikahan karena pemandangan alamnya yang asri, membuat acara pernikahan Anda dijamin khusyuk dan khidmat.

Ini juga satu-satunya wedding chapel di Bandung yang memiliki konsep floating dan dekat dengan alam. Tempatnya juga sengaja didesain untuk undangan privat, dengan daya tampung 40 hingga 120 tamu.

2. Segarra, Ancol, Jakarta
Ingin menikah seperti di Bali? Pemandangan pinggir pantai yang menakjubkan di Ancol ini juga tidak kalah menarik. Segarra Beach Club, restoran yang namanya diambil dari bahasa Jawa kuno yang berarti 'Laut'. Menawarkan konsep outdoor dengan suasana alam atau sea and grass party.

Tempat yang dapat menampung lebih dari 1.200 orang ini cocok untuk Anda yang mengimpikan pernikahan di tepi pantai dengan pemandangan laut, suara deburan ombak, dan sunset.

 


3. Alila Ubud, Bali.
Ubud dikenal sebagai kawasan yang tenang dan kaya akan pemandangan sawah dan hutan yang begitu alami. Jika sudah bosan dengan pemandangan pantai Bali, terasiring sawah yang membentuk anak tangga ini merupakan pilihan yang dapat dipertimbangkan. Anda juga bisa sekaligus mengagumi pemandangan gunung dan gemericik air sungai di lembah yang menjadi latar belakangnya. Ubah tempat ini dengan dekorasi tropical garden yang penuh bunga.
Sarankan
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
previous previous
 
Home | Profile | Contact Us | Advertise | Join Us
Desain website dikutip.com
All Right Reserved - tawanita | Inspiring For Woman
CreavindoGroup 2010 - 2012 ©
Copyright © 2012 Creative Globalindo Group - All rights reserved