Cara Sederhana Cepat Mengobati Sariawan - TAWANITA
Headlines News :

Cara Sederhana Cepat Mengobati Sariawan

Update TAWANITASenin, 21 Mei 2012 | 18.40


Tawanita - Pernah merasakan perih di dalam mulut atau gusi? Hal tersebut pastinya pernah dirasakan oleh semua orang. Penyakit yang disebut sariawan ini mungkin bukan penyakit serius atau kronis, namun akan sangat mengganggu Anda. Sariawan banyak disebabkan oleh peradangan mulut yang terjadi dilapisan mulut. Biasanya banyak terjadi dibagian pipi, gusi, lidah, bibir, serta langit-langit mulut. Apabila Anda sulit untuk pergi ke apotek terdekat, banyak bahan-bahan yang ada di sekitar rumah Anda untuk mengobati sariawan. Seperti berikut ini.

1. Berkumur dengan air garam
Campurkan segalas air hangat dengan garam, lalu berkumurlah. Lakukan cara ini selama tiga kali sehari. Hal ini dikarenakan garam dapat menarik cairan pada luka sariawan sehingga dapat mempercepat penyembuhan.

2. Minum yogurt
Yogurt membantu keseimbangan bakteri di mulut dan tubuh. Hal ini akan mempercepat penyembuhan dan membantu mencegah sariawan. Untuk merasakan hasilnya, pastikan yogurt mengandung acidophilus hidup.

3. Bilas mulut dengan obat tradisional
Bilas mulut dengan salah satu dari beberapa obat tradisional, seperti lidah buaya, ekstrak biji anggur, peroksida hidrogen, jus plum, tea tree oil dan air hangat dengan garam.

4. Oleskan luka dengan bawang dan pepaya
Menerapkan langsung obat ke luka sariawan juga dapat mempercepat proses penyembuhan. Gunakan bawang mentah, pepaya atau kantong teh langsung pada luka sariawan.

5. Coba baking soda
Campur baking soda dengan air yang dijadikan obat kumur atau pasta untuk melapisi luka sariawan. Baking soda akan membantu menghilangkan bakteri di dalam mulut dan mengurangi rasa sakit.

6. Minum vitamin
Studi menunjukkan sariawan lebih sering terjadi pada orang yang kurang vitamin B. Vitamin C, zat besi dan asam folat juga berperan dalam mencegah dan penyembuhan sariawan.
Sarankan
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
previous previous
 
Home | Profile | Contact Us | Advertise | Join Us
Desain website dikutip.com
All Right Reserved - tawanita | Inspiring For Woman
CreavindoGroup 2010 - 2012 ©
Copyright © 2012 Creative Globalindo Group - All rights reserved